DT History part 2
DT yang dijuluki Godfather-nya R&B Taiwan, DT yang selalu memiliki ciri khas musiknya sendiri, menjadi bagian dari "terobosan baru" musiknya sendiri. Di tahun 1997 saat merilis album pertamanya berjudul "Tao Zhe" 陶喆/Taoism, begitu dirilis selama 2 tahun terakhir langsung membawa style R&B di Taiwan, walaupun R&B dalam album Taoism bukanlah jenis musik yang ia sendiri inginkan, namun banyak pengamat musik pria maupun wanita, semuanya secara bersamaan memuji bahwa musiknya adalah R&B yang paling booming di Taiwan hingga masa kini.
DT yang menuntut ilmu ke Amerika, DT yang focus pada budaya barat, memproduseri dan bernyanyi dalam albumnya sendiri, menggabungkan gaya musik R&B dengan ballad dari negeri asalnya, telah berhasil membuat jungkir balik tradisi gaya musik, menuangkan "darah baru" bagi musik pop Taiwan. Album ini selain laku keras di Taiwan, juga di Hongkong, Singapore, Malaysia. Orang yang menyukai album ini mati-matian ingin membeli album ini, seluruh stasiun radio di Asia juga berlomba-lomba memutar lagunya. Mungkin alasan yang terutama adalah DT menggabungkan pengalaman pribadi dengan musiknya, sehingga makna keseluruhan dari musiknya lebih luas, mendengarkan albumnya terasa bebas, lepas, memberi perasaan yang tepat, mungkin inilah inti keberhasilannya di album ini.
Mungkin karena sejak kecil mendapat pengaruh dari karakter ayah ibunya sebagai seniman, di keseluruhan album ini terdapat banyak style musik orisinil. Single pertama di album pertama lagu "Wang Chun Feng" 望春风/Spring Breeze, DT mengaransemen ulang lagu folksong Taiwan ini, juga menambahkan bagian-bagian liriknya, membuat lagu tradisional ini berubah total. Spring Breeze selain mewakili folksong, liriknya juga penuh dengan pepatah bijaksana. Katanya, ia sering mendengar pria membentak wanita di dekatnya, menurutnya itu adalah penghinaan, karena itu liriknya ditambahkan "kata siapa hati wanita sulit ditebak, tak cukup banyak orang yang mencintai... diri sendiri membeli bunga, diri sendiri yang memakai, cinta dan benci begitu bebasnya..." Sehingga lagu ini yang pada awalnya tak banyak orang muda yang menyanyikan, setelah didaur ulang oleh DT, kembali populer di banyak tempat karaoke.
Orang ini bisa mengaransemen sendiri, menulis sendiri, harmonisasi. Caranya bervokal, mengaransemen lagu dan melakukan mixing, proses pembuatan lagu secara alami semuanya dapat dilakukannya sendiri. Selain vokalnya yang enak didengar, ia juga membawa masuk musik asli R&B ke pasar musik pop Taiwan, sehingga orang sangat mengaguminya.
Bukan saja keseluruhan album merupakan refleksi dari segenap perasaan hatinya, saat rekaman juga DT cenderung menyumbangkan pemikirannya, semuanya berasal dari ide orisinil dirinya, dalam proses pembuatan musik bahkan suara orang pun bisa dijadikan instrumen, benar-benar menarik. Berikutnya dalam shooting MV "Fei Ji Chang de 10:30" 飞机场的10:30/Airport 10:30, seperti pembuatan film, kamera bergerak cepat sehingga membuat penonton selalu tak bisa melihat jelas wajah sepasang kekasih dalam MV itu, terutama tokoh prianya. Alasan utamanya adalah karena harus membuat penonton lebih mendengar lagunya, tapi aku gak tahu penonton sadar atau tidak bahwa tokoh prianya adalah DT yang pertama kali berperan di MV. DT berkomentar "Untung tokoh pria dalam MV gak jelas terlihat, karena pertama kali jadi model MV, benar-benar gugup, seluruh wajah sampai berkeringat, kalau kalian melihat aku kayak begitu, bakalan gak tertarik mendengar laguku."
DT yang terlihat di layar kaca, sepertinya sedikit pemalu dan tertutup, namun saat membicarakan musik ia mempunyai banyak sekali pandangan dan cara berpikir. Terlihat pula dalam tutur katanya, ia sangat menuntut pada diri sendiri, terutama ia sangat memperhatikan pada cara berbusana, pakaian gaya barat, celana panjangnya harus panjang tertentu, kemeja putihnya harus berukuran tertentu, hitungannya harus tepat.
Walaupun ayah ibunya tergolong artis terkenal, namun ketenaran DT semata-mata karena talentanya sendiri, tak hanya bisa menulis lagu, memproduseri, juga bisa mixing, bahkan melalui album perdananya ia masuk nominasi Golden Melody Award untuk kategori Rekaman Lagu Pop Terbaik, Pencipta Lagu Terbaik, Penyanyi Pria Mandarin Terbaik, Penyanyi Pendatang Baru Terbaik, dan lainnya sebanyak 5 penghargaan, dan akhirnya meraih penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik, Produser Rekaman Terbaik. Tak hanya di depan layar menunjukkan kemenangan yang telak, kemampuannya sebagai produser juga mendapat pujian dari para kritikus. Selain keberhasilannya di ajang Golden Melody Awards, ia juga mendapat pengakuan dari majalah Amerika Billboard melalui penghargaan Pembuat Lagu Terbaik se-Asia.
Setelah menelurkan satu album, DT menghilang selama 2 tahun sambil kadang-kadang kembali ke Taiwan membantu penyanyi lain membuat albumnya. Album keduanya yang dinanti-nantikan berjudul "I'm OK", setelah melewati masa pembuatan selama 2 tahun, akhirnya album barunya diluncurkan. Dalam album ini, DT mengerjakan musik yang bernuansa Rock, mulai dari lagu pertamanya "Zhao Zi Ji"找自己/Rain, menggebrak dengan gaya R&B, dengan pengaruh Alternative Rock. Inilah David Tao, menerobos pasar dengan sebuah lagu beraliran Rock, sehingga pendengar seperti kembali ke kejayaan musik Rock masa 60-70an. Bersamaan dengan dirilisnya album ini, DT menggelar konsernya sendiri di Hongkong dan Taiwan, dalam konsernya banyak sekali penyanyi lain yang datang melihat penampilannya.
Sejak kecil sering bolak-balik Taiwan-Amerika, pencampuran budaya China dan Barat memberi pengaruh yang tak sedikit pada diri DT, perangai orang China selalu ditampilkan, ia akan mencoba menggunakan cara yang lebih bebas, lepas untuk menitikberatkan pada sentimen itu. Jadi tak jarang mendengar ungkapan "Oh Baby" atau yang semacam itu di dalam lagunya. Intinya bukan harus bersuara begini atau pengucapan harus jelas, tetapi harus menggunakan perasaan yang paling murni untuk mendengar musiknya.
translated from TZCN
No comments:
Post a Comment